http://journal.iaitasik.ac.id/index.php/LaZhulma/issue/feedLa Zhulma | Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam2024-09-30T19:24:18+07:00Irwan Fauzy Ridwanirwanfauzy@staitasik.ac.idOpen Journal Systems<p>Jurnal La Zhulma - Program Studi Ekonomi Syariah Insitut Agama IslamTasikmalaya merupakan Jurnal yang membahas terkait isue-isue ekonomi syariah terkini. Penyusunan jurnal ini didukung oleh segenap dosen tetap program studi ekonomi Syariah Insitut Agama Islam Tasikmalaya, tidak menutup kemungkinan untuk membuka kesempatan bagi akademisi-akademisi di luar IAI Tasikmalaya untuk berkontribusi demi kemajuan ilmu pengetahuan dan penelitian di bidang ekonomi dan bisnis syariah. <br />Harapan ke depan jurnal menjadi jurnal yang bereputasi dan terkareditasi secara nasional dan internasional. Semoga jurnal ini bermanfaat bagi pembaca, baik itu akademisi, praktisi, dan masyarakat pada umumnya yang terbit bulan September dan Maret</p> <p>ISSN:<a title="2963-9069" href="https://issn.brin.go.id/terbit?search=2963-9069" target="_blank" rel="noopener">2963-9069</a></p>http://journal.iaitasik.ac.id/index.php/LaZhulma/article/view/356ANALISIS PERMINTAAN SEMBAKO DI BULAN SUCI RAMADHAN2024-09-29T12:54:55+07:00Novia Tia Tanjungnoviatia.31@gmail.comDede Aji Mardanidedeaji.m@gmail.com<p>Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui analisis permintaan sembako di bulan suci ramadhan (Studi Kasus di Pasar Baru Cikatomas 2022-2024). Metode yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah pedagang pasar di Cikatomas. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik Snowball Sampling, Penelitian ini mengeksplorasi faktor-faktor penyebab kenaikan harga sembako selama bulan Ramadhan, dengan fokus pada peningkatan permintaan musiman. Penelitian ini menemukan bahwa lonjakan harga disebabkan oleh tradisi persiapan hidangan spesial, peningkatan pendapatan, serta faktor-faktor lain seperti biaya produksi dan distribusi serta kebijakan impor. Setelah periode puncak permintaan, harga cenderung stabil atau menurun. Perubahan pola konsumsi dan nilai budaya juga mempengaruhi dinamika harga sembako, di mana konsumen cenderung membeli bahan makanan berkualitas tinggi selama bulan suci meskipun harganya meningkat. Penelitian ini mengidentifikasi bahwa faktor-faktor seperti spekulasi harga oleh pedagang besar dan peningkatan konsumsi daging ayam serta telur turut menyumbang terhadap lonjakan harga. Temuan ini menggambarkan bagaimana nilai-nilai budaya dan sosial memengaruhi pola konsumsi dan harga sembako selama periode-periode khusus ini, serta memberikan wawasan tentang bagaimana fluktuasi harga dapat dikelola dengan mempertimbangkan faktor musiman, produksi, dan distribusi</p>2024-09-30T00:00:00+07:00Hak Cipta (c) 2024 La Zhulma | Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islamhttp://journal.iaitasik.ac.id/index.php/LaZhulma/article/view/357PENGARUH MEDIA SOSIAL, KONFORMITAS TEMAN SEBAYA DAN LIFESTYLE TERHADAP BERPERILAKU KONSUMTIF PADA MAHASISWA INSTITUT AGAMA ISLAM TASIKMALAYA2024-09-30T11:23:55+07:00Hindun Hiriyantihindunhiriyanti17@gmail.comJunjun Arip Nugrahajunjun@iaitasik.ac.id<p>Banyak mahasiswa yang mempunyai media sosial dan aktif bermain media sosial. Sebagian mahasiswa dapat menghabiskan waktu selama 3 jam lebih dalam sehari untuk mengakses media sosial. Media sosial yang dimilikinya yaitu Instagram, Tiktok,Whatsapp dan mereka juga aktif mengikuti gaya hidup yang sedang tren di media sosial, dan seringkali menghabiskan sebagian uang sakunya untuk membeli barang- barang dan mengunjungi tempat-tempat yang sedang tren di media sosial. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh terhadap penggunaan media sosial dan lifestyle terhadap perilaku konsumtif mahasiswa institut agama islam tasikmalaya. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa institut agama islam tasikmalaya dan sampel yang diambil sebanyak 116 responden dengan teknik purposive sampling. Analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa media sosial, konformitas teman sebaya, dan lifestyle adalah determinan penting yang mempengaruhi perilaku konsumtif di kalangan mahasiswa. Setiap variabel ini berperan secara signifikan baik secara individu maupun kolektif dalam mendorong perilaku konsumtif. Implikasi dari hasil penelitian ini adalah pentingnya kesadaran akan pengaruh sosial dan gaya hidup terhadap perilaku konsumsi, yang dapat digunakan oleh pemasar dalam menyusun strategi pemasaran yang lebih efektif, serta oleh individu untuk memahami dinamika di balik keputusan konsumsi mereka.</p>2024-09-30T00:00:00+07:00Hak Cipta (c) 2024 La Zhulma | Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islamhttp://journal.iaitasik.ac.id/index.php/LaZhulma/article/view/358PERANAN HOME INDUSTRY DALAM MENINGKATKAN KESEJAHTERAAN MASYARAKAT2024-09-30T11:30:58+07:00Agung Wahyu Subasriyantosameeragunk@gmail.comIrwan Fauzy Ridwanirwan@iaitasik.ac.id<p>Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peran usaha rumahan yang memproduksi makanan tradisional di Desa Cihaur Manonjaya, untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat dalam usaha rumahan dan perannya dalam meningkatkan perekonomian masyarakat cihaur manonjaya kabupaten tasikmalaya, serta tinjauan Ekonomi Islam terhadap Usaha Rumahan di Desa Cihaur Manonjaya. Metode analisa datanya adalah deskriptif kualitatif, yaitu menjelaskan secara mendalam dan kemudian dilakukan penganalisaan secara kualitatif yang digambarkan dalam bentuk uraian. Temuan penelitian tentang proses produksi usaha rumahan yang memproduksi makanan di cihaur manonjaya dikelola secara sederhana dan belum memenuhi standar yang telah ditetapkan oleh pemerintah. Faktor pendukung dalam usaha ini yaitu tingginya minat beli masyarakat serta mudahnya dalam memasarkan, keterampilan dan pengetahuan yang dimiliki pengusaha rumahan dalam memproduksi produk mereka, keinginan masyarakat untuk meningkatkan pendapatan, serta modal yang dimiliki pengusaha industry rumahan. Sedangkan faktor penghambatnya yaitu produk yang mereka hasilkan mudah rusak dan tidak tahan lama. Walaupun ada faktor penghambat, tapi usaha ini telah memberikan kontribusi bagi peningkatan ekonomi masyarakat Cihaur Manonjaya.</p>2024-09-30T00:00:00+07:00Hak Cipta (c) 2024 La Zhulma | Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islamhttp://journal.iaitasik.ac.id/index.php/LaZhulma/article/view/360Analisis Risiko Dan Peluang Bisnis Praktik Jasa Titip Online Di Media Sosial (Instagram) Dalam Perspektif Hukum Islam2024-09-30T11:39:22+07:00Sherli Sadilasherlisadila22@gmail.comSiti Sundarisiti@iaitasik.ac.id<p>Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pandangan hukum Islam terhadap praktik jasa titip online di media sosial, dan apa saja resiko dan peluang yang dirasakan oleh pelaku bisnis layanan jasa titip online di media sosial. Penelitian ini termasuk pada jenis penelitian kualitatif. Pengumpulan data skripsi ini merupakan hasil observasi, studi pustaka, wawancara, dan dokumentasi. Dalam teknik analisis data, penelitian ini menggunakan beberapa tahap yakni pengumpulan data, penyajian data, reduksi data, dan terakhir penaikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian menyimpulkan, pertama praktik layanan jasa titip di media sosial dalam pandangan hukum Islam adalah sah dan boleh dilakukan selama tidak melanggar aturan dan tidak ada dalil yang mengharamkannya. Akad dari praktik jastip sendiri adalah akad wakalah bil ujrah, yaitu perikatan antara kedua belah pihak (wakil dan muwakkil), Dimana seorang muwakkil memberikan kuasa kepada wakil untuk mengerjakan sesuatu dengan imbalan pemberian ujrah (fee/upah) kepada wakil. Kedua, resiko praktik layanan jasa titip yaitu potensi kerugian finansial akibat biaya tambahan, bea masuk dan pajak; kerusakan produk, dan persaingan bisnis. Sedangkan peluang praktik layanan jasa titip yaitu pemanfaatan teknologi informasi dan kounikasi (TIK); ekspansi konsumen, dan menambah relasi.</p>2024-09-30T00:00:00+07:00Hak Cipta (c) 2024 La Zhulma | Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islamhttp://journal.iaitasik.ac.id/index.php/LaZhulma/article/view/359ANALISIS PENGELOLAAN KEUANGAN PADA TOKO KUE JHINNY CAKE SALOPA KABUPATEN TASIKMALAYA2024-09-30T11:33:14+07:00Salsa Rofiatul Ulasalsarofiatulula@gmail.comRani Nurnawatirani@iiaitasik.ac.id<p>Pengelolaan keuangan merupakan hal yang sangat penting bagi individu maupun perusahaan, karena dapat mengatur segala bentuk aktivitas keuangan dengan baik. Usaha Kecil Mikro dan Menengah Pada Toko Kue Jhinny Cake menjadi studi kasus dalam topik penelitian ini tentang analisis pengelolaan keuangan. Toko Kue Jhinny Cake bergerak pada bidang makanan. Seiring dengan usahanya yang semakin berkembang, permasalahan juga terjadi pada internal usahanya, khususnya pada pengelolaan keuangan yang kurang baik. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengelolaan keuangan yang diterapkan pada Toko Kue Jhinny Cake Salopa Kabupaten Tasikmalaya. Studi penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini berupa data primer melalui wawancara kepada owner, karyawan, dan konsumen di Toko Kue Jhinny Cake Salopa Kabupaten Tasikmalaya, kemudian data sekunder diperoleh melalui buku-buku, jurnal, artikel dari internet, dan mengumpulkan data-data serta dokumen di Toko Kue Jhinny Cake Salopa Kabupaten Tasikmalaya yang berkaitan dengan pembahasan penelitian. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa pengelolaan keuangan yang dilakukan pada Toko Kue Jhinny Cake ini masih belum optimal dalam hal pengelolaan keuangan, pemilik toko masih menggunakan pencatatan manual dan belum memakai aturan akuntansi keuangan.</p>2024-09-30T00:00:00+07:00Hak Cipta (c) 2024 La Zhulma | Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islamhttp://journal.iaitasik.ac.id/index.php/LaZhulma/article/view/361ANALISIS HUKUM ISLAM TERHADAP PENGELOLAAN HOTEL SYARIAH DI TASIKMALAYA (Studi Kasus di Hotel Srikandi Kota Tasikmalaya)2024-09-30T11:41:07+07:00Vissa Reiensefa T Wanitavisav2266@gmail.comMuhamad Zainul Abidinzainulabidin@iaitasik.ac.id<p>Maraknya hotel syariah dalam industri perhotelan telah menjadi trend dalam bisnis akomodasi di beberapa daerah di Indonesia. Fenomena ini sekaligus menjadi indikator bahwa keberadaan hotel di Indonesia sangat memperhatinkan, banyak sekali pihak hotel yang tidak menerapkan prinsip syariah. Hotel syariah saat ini sudah menjadi kebutuhan modern yang diperlukan oleh masyarakat muslim. Tidak sedikit dari hotel yang sering dijadikan tempat bebas aturan. Namun hotel srikandi memiliki aturan tersendiri sebagai standarisasi hotel syariah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan menggunakan jenis penelitian lapangan (field research) metode untuk pengumpulan data menggunakan obervasi, wawancara (interview) dan dokumentasi. Sumber utama dalam penelitian ini adalah manager dan karyawan/staff Hotel Srikandi Kota Tasikmalaya. Hasil penelitian ini menjunjukan bahwa berdasarkan Q.s An-Nahl ayat 89 hotel srikandi telah menerapkan prinsip-prinsip syariah. Selain itu berdasarkan Q.s At-Talaq ayat 6 hotel srikandi telah memenuhi semua rukun dan syarat dalam akad sewa-menyewa (ijarah). Meskipun hotel srikandi belum menerapkan prinsip syariah sepenuhnya akad sewa-menyewa (ijarah) yang dilakukan tetap di anggap sah. Maka dari itu akad sewa- menyewa kamar hotel srikandi sah menurut hukum islam</p>2024-09-30T00:00:00+07:00Hak Cipta (c) 2024 La Zhulma | Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islamhttp://journal.iaitasik.ac.id/index.php/LaZhulma/article/view/370PENGARUH CUSTOMER REVIEW, CUSTOMER RATING, DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK PADA PLATFORM SHOPEE2024-09-30T19:19:23+07:00Wilda Nurafifahwildanurafifah13@gmail.comRini Muflihahrinimuflihah@gmail.com<p>Teknologi informasi dan komunikasi yang berkembang sangat pesat di era digitalisasi saat ini ditandai dengan munculnya jaringan internet. salah satu aspek yang secara signifikan dipengaruhi oleh teknologi adalah strategi pemasaran. perusahaan atau toko menjual produk secara langsung dengan menyediakan tempat bagi pelanggan untuk datang dan membeli barang. Berbeda dengan sebelumnya, saat ini sudah banyak bisnis atau toko yang mengakui kemajuan teknologi, sehingga mereka menggunakan e-commerce sebagai strategi pemasaran untuk menjual produknya. Dalam hal ini ulasan (customer review), rating dan harga memiliki peran penting di dalamnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh customer review, customer rating dan harga terhadap keputusan pembelian pada platform shopee pada mahasiswa pengguna platform shopee di Institut Agama Islam Tasikmalaya Tahun 2024. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, jenis data yang digunakan adalah data primer dimana sampel yang diambil sebanyak 116 responden dengan mengedarkan kuesioner (angket). Hasil penelitian menunjukan bahwa ketiga variabel ini berpengaruh signifikan dengan arah positif terhadap keputusan pembelian. Customer review, customer rating dan harga dapat meningkatkan penjualan bagi penjual di e-commerce dan dapat meningkatkan kepuasan bagi customer.</p>2024-09-30T00:00:00+07:00Hak Cipta (c) 2024 La Zhulma | Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam